Penguatan Integritas Desa: Muntai Hadir dalam Sosialisasi Tata Kelola Pemerintahan 2025

Foto Kegiatan Tatakelola Desa di Lt.4 Kantor Bupati Bengkalis

Penguatan Integritas Desa: Muntai Hadir dalam Sosialisasi Tata Kelola Pemerintahan 2025

Rabu,10 Desember 2025 - 12:08:pm WIB | Oleh: Administrator


Bengkalis, — Pemerintah Kabupaten Bengkalis kembali menegaskan komitmennya dalam memperkuat tata kelola pemerintahan desa melalui kegiatan Sosialisasi Tata Kelola Pemerintah Desa yang Baik bagi Aparatur Pemerintah Desa se-Kabupaten Bengkalis Tahun 2025. Acara ini mengusung tema “Penguatan Tata Kelola Desa Berintegritas dan Berdaya Saing” dan berlangsung di Ruang Rapat Dang Merdu, Lantai 4 Kantor Bupati Bengkalis. (10/12/2025)

Dalam kegiatan tersebut, Arwin, Sekretaris Desa Muntai yang mewakili Kepala Desa Muntai, bersama Muhammad Rizal, Ketua BPD Muntai, turut hadir sebagai perwakilan Desa Muntai. Keduanya mengikuti rangkaian agenda yang bertujuan meningkatkan kapasitas dan pemahaman aparatur desa dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang lebih profesional, transparan, dan akuntabel.

Acara dibuka oleh dr. Ersan Saputra, TH, Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis, yang hadir mewakili Bupati Bengkalis. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya integritas sebagai fondasi utama dalam penyelenggaraan pemerintahan desa.

“Desa adalah ujung tombak pembangunan daerah. Karena itu, tata kelola yang berintegritas, transparan, dan taat regulasi merupakan syarat mutlak agar desa dapat tumbuh dan menjadi unit pemerintahan yang kuat dan berdaya saing,” tegas Sekda Bengkalis.

Beliau juga mengingatkan bahwa aparatur desa harus mampu memahami regulasi dengan baik, mengelola anggaran secara tepat, serta menjaga kepercayaan masyarakat melalui praktik-praktik pemerintahan yang bersih.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur penting, di antaranya Polres Bengkalis, Kejaksaan Negeri Bengkalis, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Kabupaten Bengkalis, para Camat, serta Kepala Desa dan Penjabat (Pj) Kepala Desa se-Kabupaten Bengkalis, termasuk BPD se-Kabupaten Bengkalis.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh aparatur desa, termasuk Desa Muntai, dapat meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan serta memperkuat komitmen untuk menjalankan tugas secara profesional dan berintegritas demi kemajuan desa masing-masing.

 

Tulis Komentar

img